Kamis, 03 Januari 2013

Dampak Negatif dan Positif Tenaga Eksogen, Pengaruh Bentuk Muka Bumi terhadap lingkungan

Pergerakan tenaga eksogen mempunyai dampak negative dan positif bagi kehidupan makhluk Hidup
 
A.   Dampak positif
Dampak positif tenaga eksogen sebagai berikut :
1.     Memunculkan habitat
2.    Memperluas daratan
3.    Memunculkan barang-barang tambang kepermukaan bumi
B.   Dampak Negatif :
Dampak negative tenaga eksogen adalah sebagai berikut :
1.     Angin kencang atau badai dapat merusak rumah dan bangunan lainnya
2.    Hujan deras dapat menyebabkan terjadinya banjir
3.    Hujan deras juga dapat mengakibatkan tanah longsor
4.    Panas matahari yang berlebihan dapat menimbulkan kebakaran hutan
5.    Erosi yang terus-menerus dapat menyebabkan kesuburan tanah berkurang

Pengaruh Bentuk Muka Bumi terhadap Lingkungan
Keragaman bentuk muka bumi menyebabkan perbedaan dalam berbagai aspek seperti iklim, kesuburan tanah, tata air, dan unsur-unsur lainnya. Manusia juga terpengaruh oleh bentuk muka bumi. Contohnya orang yang tinggal didaerah pegunungan cenderung memakai pakaian yang tebal dengan mata pencaharian utama dibidang pertanian, tanaman, sayur-mayur. Sebaliknya orang yang tinggal didaerah pantai cenderung memakai pakaian yang tipis dengan mata pencaharian utama sebagai nelayan.
Perbedaan perilaku dan aktivitas makhluk hidup merupakan bentuk adaptasi atau penyesuaian makhluk hidup dengan lingkungan sekitarnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar